Kolaborasi dengan LLDIKTI II DEA Tema KDD Batch 22 di Kota Palembang Tahun 2023
BPPTIK
– Pelatihan Digital Entrepreneurship Academy (DEA) merupakan salah satu program
Kementerian Kominfo yang bertujuan untuk menyiapkan Sumber Daya Manusia unggul untuk
mempercepat transformasi digital bagi masyarakat umum yang tertarik dalam bidang
wirausaha digital. Manfaat secara khusus dari pelatihan ini yaitu upskilling
peserta pemula dalam bidang wirausaha digital yang memiliki ide atau pada tahap
awal menjalankan bisnis agar memiliki keterampilan untuk dapat masuk, mengadopsi, atau mengoptimalkan ide bisnisnya ke dalam bisnis digital dengan penggunaan
Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk dapat bersaing dalam era digital.
Badan Pengembangan SDM Kominfo, melalui Balai Pelatihan dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (BPPTIK) bekerjasama dengan LLDIKTI Wilayah II, menyelenggarakan Pelatihan Digital Entrepreneurship Academy Tema Kewirausahaan Digital Dasar Batch 22 secara luring (offline) pada tanggal 17 - 18 Oktober 2023 di Institut Teknologi dan Bisnis Palcomtech Kota Palembang. Pelatihan diikuti oleh 60 peserta dari beberapa kampus di Kota Palembang yang lolos seleksi administrasi. Rangkaian kegiatan pelatihan dilanjutkan dengan masa pendampingan dengan pengajar selama 10 hari pada tanggal 19 Oktober – 1 November 2023 melalui grup media sosial (Whatsapp).
Pelatihan Digital Entrepreneurship Academy Tema Kewirausahaan Digital Dasar
Batch 22 dibuka secara resmi pada hari Selasa, 17 Oktober 2023, oleh Kapuslitbang APTIKA IKP, Bapak Dr. Said Mirza Pahlevi, M.Eng yang mewakili
Kepala Badan Pengembangan SDM Kominfo. Dalam sambutannya, Kapuslitbang APTIKA
IKP menyampaikan bahwa pada tahun 2023 ini Badan Pengembangan SDM Kominfo, bekerja sama dengan LLDIKTI Wilayah II, telah menjaring lebih dari 1100 peserta
di wilayah Sumatera Selatan dan Lampung melalui program akademi VSGA dan DEA.
Beliau juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh tim LLDIKTI Wilayah 2 atas
kerja sama dari berbagai pihak, termasuk kampus-kampus yang sudah mensukseskan
program ini.
Dalam acara ini turut hadir Ketua Tim Kerja Sumber Daya LLDIKTI Wilayah II, Ibu Nurjannah, SE., M.M, mewakili Kepala LLDIKTI Wilayah II, Rektor Institut Teknologi dan Bisnis Palcomtech, Benedictus Effendi, S.T, M.T., serta Plt. Kepala BPPTIK Kominfo, Bapak Hamdani Pratama, SH., M.I.Kom.
Kegiatan pelatihan ini didukung
oleh tenaga pengajar berjumlah 3 orang yang berasal dari Mitra Badan
Pengembangan SDM Kominfo. Topik-topik yang dipelajari pada pelatihan antara
lain memahami kewirausahaan, tantangan kewirausahaan masa kini, adopsi digital,
dasar media digital penggunaan email, dasar media digital penggunaan media
social, serta pengenalan OSS untuk legalitas dasar usaha.
Persentase kelulusan peserta
Pelatihan Digital Entrepreneurship
Academy Tema Kewirausahaan Digital Dasar Batch 22 mencapai 100%. Kriteria kelulusan peserta antara lain
hadir selama pelatihan, memperoleh nilai post-test
minimal 60, serta mengumpulkan tugas pada LMS. Hasil evaluasi
penyelenggaraan kegiatan ini memperoleh nilai IKM sebesar 3,77 (sangat baik)
dari skala 4,00, dengan unsur penilaian antara lain pelatihan, trainer, dan
pengelolaan pelatihan.
Sebagai informasi, Digital Entrepreneurship Academy (DEA) adalah salah satu akademi di program nasional pengembangan SDM bidang Digital yakni Digital Talent Scholarship (DTS) yang terbuka secara umum bagi masyarakat umum dan Aparatur Sipil Negara (ASN). Pembiayaan pelatihan ini dibebankan pada APBN sehingga peserta tidak dikenakan biaya apa pun. Informasi lebih detail terkait DTS dapat mengunjungi website digitalent.kominfo.go.id.
(rms/ars)