Bahasa Indonesia | English

Kepala Badan Litbang SDM Ingatkan Akan Pentingnya Wawasan yang Luas bagi Para Peserta Sertifikasi

03 May 2018 161


BPPTIK - Balai Pelatihan dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (BPPTIK) gelar kegiatan Sertifikasi Kompetensi Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Berbasis Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) Gelombang ke-3. Kegiatan ini diselenggarakan pada hari Rabu hingga Jumat tanggal 2-4 Mei 2018, di BPPTIK. Peserta yang terlibat sebanyak 210 orang.

Skema sertifikasi yang digelar pada gelombang kali ini terdapat 5 skema sertifikasi okupasi, yaitu Desain Grafis Muda, Teknisi Utama Jaringan Komputer, Junior Office Operator, Helpdesk dan Pengembang Web Pratama.

Pembukaan acara dihadiri oleh Kepala Badan Litbang SDM Kementerian Kominfo, Basuki Yusuf Iskandar; Kepala BPPTIK, Nusirwan; Direktur Eksekutif LSP Komputer Besar Agung Martono; serta CEO Ayena Studio, Robby Ul Pratama sebagai narasumber dan motivator entrepreneurship.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Badan Litbang SDM Kemkominfo, Basuki Yusuf Iskandar memberikan materi pembekalan dengan tema “SKKNI dan Persiapan SDM Nasional dalam Era Globalisasi”. Dalam pemaparannya, Basuki Yusuf Iskandar mengingatkan akan pentingnya wawasan yang luas bagi para peserta, karena di era globalisasi, setiap individu dituntut dalam pengembangan wawasan yang lebih luas, khususnya dalam bidang TIK. Dengan pengembangan wawasan, diharapkan mendorong perubahan pola pikir yang baru dan inovatif.

Sementara itu, CEO Ayena Studio, Robby Ul Pratama memberikan motivasi bagi para peserta sertifikasi untuk memiliki semangat entrepreneurship. Robby menjelaskan saat ini semangat kreativitas dan ide adalah sesuatu yang penting dalam era teknologi informasi dan komunikasi serta dunia ekonomi kreatif. Ide adalah bahan baku utama dalam memenangi persaingan saat ini, oleh sebab itu harus diasah dan selalu dikembangkan.

Program Sertifikasi Kompetensi bidang TIK berbasis SKKNI ini adalah program tahunan BPPTIK yang pendanaannya dibebankan pada APBN sehingga peserta tidak dibebankan biaya apapun.

[caption id="attachment_5560" align="aligncenter" width="660"] Pembekalan oleh Kepala Badan Litbang SDM Kementerian Kominfo, Basuki Yusuf Iskandar[/caption]

(bpptik/ars/hdn)