Bahasa Indonesia | English

BPPTIK Gelar Seminar Industri Kreatif Berbasis Web dan Mobile

13 May 2016 141


Industri Kreatif Web Mobile

BPPTIK – Dalam rangka meningkatkan motivasi, kreativitas, dan pengetahuan pada kalangan pelajar, Balai Pelatihan dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (BPPTIK) Cikarang mengadakan seminar bertajuk Industri kreatif Berbasis Web dan Mobile. Seminar ini diselenggarakan pada Rabu (4/5/2016) di ruang Auditorium BPPTIK Kementerian Kominfo, Jln. Sekolah Hijau Kav. No.2 Jababeka, Bekasi.

Seminar dibuka oleh Kepala BPPTIK yang diwakili oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha BPPTIK, Dea Rachman. Seminar kali ini menghadirkan Hendratno, Kasi Penyelenggara BPPTIK, yang dimoderatori oleh Dyah Puspito Dewi Widowati, Instruktur BPPTIK.

Dalam seminar yang berlangsung sekitar dua jam ini, narasumber memberikan materi sekitar pergeseran orientasi ekonomi dunia dan beberapa contoh model bisnis berbasis web serta berbasis mobile. Selain itu, pemateri mengajak para peserta untuk membangun jiwa entrepreneurship berbasis web atau mobile.

Kegiatan seminar ini diikuti oleh 349 peserta dari kalangan pelajar SMK yang didampingi oleh beberapa orang guru. Salah seorang guru, Tatang Supriyatna, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada BPPTIK selaku penyelenggara, karena telah memberikan pembelajaran dan pengetahuan yang baru seputar bisnis berbasis Web dan Mobile. (bpptik/ars/lpa/hdn)