Bahasa Indonesia | English

Kepala BPPTIK Terima Kunjungan Tim Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian

05 March 2018 163


[caption id="attachment_5046" align="aligncenter" width="660"] BPPTIK Kementerian Kominfo, Nusirwan, menerima kunjungan Tim Kementerian Koordinator (Kemenko) Perekonomian, Jumat (2/3/2018). (bpptik/yahya)[/caption] BPPTIK – Kepala Balai Pelatihan dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (BPPTIK) Kementerian Kominfo, Nusirwan, menerima kunjungan Tim Kementerian Koordinator (Kemenko) Perekonomian, Jumat (2/3/2018). Tim yang berada di bawah koordinasi Sekretariat Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua Tim Pelaksana Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus – Kemenko Perekonomian, Budi Santoso. Hadir bersama rombongan antara lain, Sekretaris Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus - Kemenko Perekonomian, Enoh Suharto; Kepala Bagian Perencanaan dan Kerjasama Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus - Kemenko Perekonomian, Mardi Santoso; Direktur Jababeka, Hyanto Wihadhi; GM Jababeka, Windy Hanjaya; VP Jababeka, Didik Purbadi; serta VR I Presiden University, Dwi Larso. Kunjungan tersebut diisi dengan diskusi. Diskusi diawali dengan tema seputar pembangunan sumber daya manusia (SDM). Dalam diskusi tersebut juga diungkapkan kemungkinan akan dibentuknya kawasan pendidikan di Jababeka. Pada kesempatan tersebut, Wakil Ketua Tim Pelaksana Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus – Kemenko Perekonomian mengharapkan masukannya dari Kepala BPPTIK. (bpptik /hdn)