Bahasa Indonesia | English

BPPTIK Berkontribusi Sukseskan Pelatihan Regional Development Academy

15 December 2020 179


BPPTIK- Balai Pelatihan dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (BPPTIK) sebagai Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Litbang SDM Kominfo sukses berpartisipasi dalam program Regional Development Academy (RDA) Digital Talents Scholarship (DTS) tahun 2020. Keikutsertaan BPPTIK dalam program RDA ini tidak lepas pula dari tugas pokok dan fungsi BPPTIK yang fokus dalam pengembangan SDM bidang TIK untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Masyarakat umum

BPPTIK dalam program RDA tahun 2020 ini berkontribusi dalam pengiriman master instruktur dalam 2 tema pelatihan dalam RDA yakni tema Junior Graphic Designer dan tema Junior Network Administrator. Selain itu, BPPTIK  turut serta dalam mengirimkan para instrukturnya dalam  berbagai keahlian bidang TIK untuk mengajar selama proses pelatihan berlangsung.

Dalam bidang infrastruktur sistem pelatihan RDA, BPPTIK menyediakan dan mengelola  learning management system (LMS) BPPTIK yakni B-Learning. Selama proses pelatihan, sistem ini ikut andil dalam mengelola proses pelatihan secara virtual. Sistem ini berhasil mengelola setidaknya lebih dari 900 peserta RDA selama proses pelatihan berlangsung.

Program RDA berlangsung dari tanggal  14 September hingga 30 November 2020 dan terbagi menjadi 4 batch. Antusias  ASN dalam Program pelatihan ini cukup tinggi, setidaknya 1322 pendaftar tercatat dalam sistem pendaftaran DTS, namun setelah melalui proses seleksi terdapat 957 orang yang lolos sebagai peserta pelatihan.

Program Regional Development Academy (RDA) merupakan program pelatihan pengembangan sumberdaya manusia yang ditujukan untuk meningkatkan kompetensi  ASN di Kawasan Pariwisata dan 122 Kabupaten Prioritas. Pelatihan ini berfokus pada 5 (lima) tema yaitu Analisis Media Sosial, Big Data Analytics, Junior Graphic Designer, Junior Network Administrator dan Smart City.

Penyelenggaraan Program RDA berlangsung secara daring (online) dengan durasi yang berbeda-beda sesuai dengan tema pelatihan. Penyelenggaraan Program RDA merupakan kolaborasi antara Pusat Pengembangan Profesi dan Sertifikasi, BPPTIK Cikarang, Pusdiklat Jakarta dan 8 UPT Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Regional Development Academy adalah salahsatu akademi yang termasuk dalam program besar Digital Talents Scholarship (DTS) Kementerian Komunikasi dan Informatika. Program DTS ini ini berfokus pada pengembangan SDM dibidang TIK dan diiharapkan dengan terselenggaranya program RDA ini peserta mendapatkan pengetahuan dan kompetensi softskill dan hardskill di tema pelatihan yang diikuti.

Sebagai informasi seluruh pembiayaan  kegiatan ini dibebankan pada DIPA Badan Litbang SDM Kominfo sehingga peserta tidak dipungut biaya apapun. (sm/ars)