210 Peserta Mengikuti Pelatihan dan Sertifikasi Gelombang ke-6 di BPPTIK
[caption id="attachment_1621" align="aligncenter" width="606"] Pelatihan & Sertifikasi BPPTIK 2015 Gel.6[/caption]
BPPTIK - Dalam rangka Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) sektor Teknologi Informasi dan Komunikasi, Balai Pelatihan dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (BPPTIK) telah menyelenggarakan Pelatihan dan Sertifikasi Gelombang ke-6 pada hari Senin s.d. Jumat (14-18/9/2015) di BPPTIK, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.
Pelatihan dan Sertifikasi ini dibuka secara resmi oleh Sekretaris Badan Litbang SDM Kementerian Komunikasi dan Informatika, Sri Cahaya Khoironi. Turut hadir sebagai nara sumber pada saat pembukaan, yaitu Staf Khusus Menteri Komunikasi dan Informatika, Lis Sutjiati. Lis Sutjiati memberikan arahan serta motivasi bagi para peserta mengenai pentingnya kompetensi dan sertifikasi bagi masyarakat Indonesia dalam rangka menyambut persaingan kerja di era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada tahun 2016. Kegiatan ini pun menjadi salah satu peran nyata pemerintah dalam mempersiapkan tenaga kerja Indonesia yang memiliki kompetensi untuk bersaing dengan tenaga kerja asing untuk bekerja baik di dalam maupun di luar negeri khususnya di wilayah Asia Tenggara atau ASEAN.
Pelatihan dan Sertifikasi gelombang ke-6 diikuti oleh 210 orang peserta yang terdiri dari 163 peserta laki-laki dan 47 peserta perempuan. Kegiatan yang diselenggarakan oleh BPPTIK ini menggunakan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) sebagai standar dalam melakukan uji kompetensi dan sertifikasi.
Program yang dibuka pada gelombang ke-6 ini yaitu sebagai berikut:- Pelatihan Junior Network Administration dan Sertifikasi Junior Network Administrator diikuti 60 orang peserta;
- Pelatihan Junior Programming dan Sertifikasi Junior Programmer diikuti 30 orang peserta;
- Pelatihan Junior Graphic Design dan Sertifikasi Junior Graphic Designer diikuti 30 orang peserta;
- Pelatihan Junior Technical Support dan Sertifikasi Junior Technical Support diikuti 30 orang peserta;
- Pelatihan Junior Web Programming dan Sertifikasi Junior Web Programmer diikuti 30 orang peserta;
- Pelatihan Professional Office dan Sertifikasi Professional Office diikuti 30 orang peserta.
Kegiatan ditutup secara resmi oleh Kepala Badan Litbang SDM Kementerian Kominfo, Basuki Yusuf Iskandar. (febryan/bpptik/hdn)